Tuesday, September 12, 2017

Mask : Drama Korea yang Menguji Kesabaran


Sesungguhnya Korean drama ini sudah lama banget, yaitu tayang sekitar tahun 2015. Mungkin di tahun 2017 sudah banyak drama-drama Korea yang ceritanya lebih bervariasi, katakanlah Descendants of the Sun, Goblin, Weightlifting Fairy Kim Bok Joo, Strong Woman Do Bong Soon, dan lain sebagainya. Nah, kenapa saya mereview Mask? Karena ceritanya sungguh sangat kompleks. Bagi yang suka drama dengan konflik yang sangat pelik, nah cocok banget nih nonton drama ini.
Namun, begitu selesai nonton Drama Korea yang judulnya Mask ini, saya malah salah fokus sama pemain dan masalah yang bukan dari pemain utamanya! haha. Secara keseluruhan seperti yang sudah saya beritahu tadi bahwa ceritanya sangat amat kompleks. Pemain antagonisnya banyak banget, mulai dari suami istri, rentenir dan anak buahnya. Wah.. banyak banget!
Pelajaran yang saya dapatkan dari drama ini adalah dari sisi romance-nya yaitu :
Cinta yang berlebihan sampai membutakan itu tidak baik

Sebenarnya si istri melihat kerusakan dan kebobrokan suaminya, namun karena alasan terlalu cinta, si istri ini menutup mata dan telinga rapat-rapat. Bersikap seolah tidak terjadi apa-apa dan bersikap seolah semuanya baik-baik saja. Menutupi keburukan dan kejahatan suaminya (sampai suaminya ini bertindak kejahatan yang terlalu jauh). Si istri selalu memaafkan dan menerima kembali suaminya, bahkan menelan bulat-bulat begitu saja kebohongan-kebohongan suaminya. Sebenarnya si istri ini tahu betul bahwa dia cuma dibohongi dan dimaanfaatkan, tapi dia tetap memaafkan suaminya lagi dan lagi. OMG, what a drama!

Pasangan suami istri antagonis Min Seok Hoon dan Choi Mi Yeon
Tidak cukup sampai disitu, si istri ini juga menerima begitu saja riwayat perselingkuhan suaminya ini dengan calon adik iparnya. *Ini cerita apaan! Bener-bener doesn't make sense*
Jadi, ini istrinya yang amat sangat b*doh sampai mau-maunya dibutakan oleh cinta yang semu, atau si suami aja yang terlalu tega, dan bahagia menyiksa istrinya dengan cara seperti itu? Ya ampun.. heran deh
Yang jelas, ending cerita, si istri mati bunuh diri karena udah gak kuat lagi. Dan akhirnya si suami menyesal. Ya bisa dibilang sebuah cerita yang klasik bisa ditebak, tapi tetep aja kan, bikin gemes!
Couple protagonis bikin baper
Choi Min Woo dan Byun Ji Suk / Seo Eun Ha

Sekali lagi, cerita ini bukan cerita dari pemain utamanya. Dan bagi yang merasakan hal serupa, tolong untuk tidak meniru aksi si istri kalau sudah tidak kuat lagi. Yakinlah bahwa membalas dendam lebih baik daripada mati konyol membunuh diri sendiri *nanti malah pasanganmu yang bahagia km sudah tidak ada di dunia ini lagi. Hadeh.. Jadi tolong untuk tidak meniru aksi berpikir pendek seperti itu.
By the way salah satu alasan saya untuk memilih Mask sebagai Drama Korea yang harus saya tonton adalah karena pemain utama laki-lakinya (hyaaa.. tetep yeee..) adalah si ganteng Ju Ji Hoon yang pernah main jadi Prince Lee Shin di Drama Korea hits kala itu, Princess Hours.

The handsome Ju Ji Hoon

Jadi, apakah kalian juga pernah nonton drama penuh konflik yang menggemaskan ini?




0 comments:

Post a Comment

Add Coments Below :